Toko Peralatan Kolam Renang Lengkap dan Murah

Sedang mencari toko peralatan dan perlengkapan kolam renang terdekat dari lokasi anda?
Silahkan Hubungi Kami, Raga Pool siap membantu anda

Hubungi Kami

Membangun kolam renang bisa dibilang rumit, tidak hanya saat membangunnya saja namun setelah jadi tentu saja kolam renang membutuhkan perawatan yang baik sehingga kolam renang bisa digunakan dengan baik.

Sebelum anda membangun kolam renang tentu akan menjadi lebih baik apabila anda mengenal apa saja alat-alat yang merupakan pelengkap dari kolam renang. Sehingga ketika nantinya anda memiliki kolam renang anda tahu apa saja peralatan yang dibutuhkan. Pada kesempatan kali ini kami akan mengajak anda untuk mengupas tuntas mengenai peralatan kolam renang.

Jual Peralatan Kolam Renang Harga Murah di Indonesia

Mengapa anda perlu mengetahui peralatan kolam renang? Meskipun mungkin saja anda tidak berkecimpung di dunia kolam renang, namun tentu saja sebagai pemilik kolam renang anda harus mengetahui apa saja peralatan kolam renang yang dibutuhkan untuk membangun sebuah kolam renang. Pada kesempatan kali ini kami sebagai jasa yang jual peralatan kolam renang harga murah di Indonesia akan memberikan informasi mengenai apa saja jenis peralatan kolam renang yang harus anda ketahui. Sehingga anda bisa tahu fungsi dari tiap peralatan dan juga tahu ketika ada salah satu yang rusak. Tak usah menunggu lama berikut adalah informasinya untuk anda.

Harga Peralatan Kolam Renang

Sebelum memberikan informasi mengenai harga peralatan kolam renang, kali ini kami Raga Pool akan memberikan informasi yang tak kalah pentingnya mengenai apa saja peralatan dan perlengkapan wajib yang harus ada di kolam renang. Tujuan kenapa anda harus mengetahui peralatan dari kolam renang supaya memudahkan proses pembuatan kolam renang nanti, sehingga anda tahu alat apa saja yang harus ada di kolam renang. Berikut adalah beberapa jenis peralatan atau perlengkapan kolam renang yang wajib ada di kolam renang anda. Simak ulasannya di bawah ini:

Pompa untuk kolam renang

Alat pertama yang pasti ada di kolam renang dan harus anda ketahui adalah pompa untuk kolam renang. Pompa kolam renang ini berguna untuk mendorong air saat proses sirkulasi dan juga proses penyaringan menuju filter air. Kami sarankan supaya anda mencari pompa yang khusus untuk kolam renang sehingga kerja dari pompa dalam proses sirkulasi menjadi lebih maksimal dan tahan lama. Selain itu kami sarankan untuk memilih pompa khusus kolam renang yang berkualitas sehingga lebih ramah terhadap chemical yang nantinya dipakai untuk kolam renang dan juga yang tidak mudah berkarat. Pompa kolam renang biasanya digunakan untuk instalasi kolam renang.

Filter untuk kolam renang

Peralatan untuk kelengkapan kolam renang yang kedua dan wajib juga untuk anda ketahui adalah filter khusus untuk kolam renang. Seperti yang kita tahu bahwa air di kolam renang bisa dengan mudah kotor terutama untuk kolam renang outdoor. Oleh karena itu kita harus menyediakan filter kolam renang yang berguna untuk menyaring kotoran yang nantinya ada di air kolam renang. Dan yang perlu anda ketahui bahwa filter kolam renang ini berbeda dengan filter kolam ikan atau filter air biasa. Filter khusus kolam renang ini memiliki desain yang berbeda jika dibandingkan dengan filter biasa, yaitu ukurannya yang lebih besar. Kemudian jenis-jenis filter kolam renang ada tiga yaitu sand filter, catridge filter, dan D.E filter. Dengan menggunakan filter kolam renang maka akan membuat air kolam renang di rumah anda menjadi jernih dan tidak mudah kotor. Membuat sirkulasi air menjadi bagus juga.

Vacuum fitting dan skimmerbox

Peralatan yang ketiga untuk kolam renang adalah vacuum fitting dan juga skimmerbox. Apakah anda sudah tahu bagaimana fungsi dari alat ini? Vacuum fitting dan juga skimmerbox ini mempunyai fungsi yang sama yaitu sebagai lubang untuk vacuum saat kita melakukan perawatan kolam renang. Vacuum fitting ini dipasang untuk sirkulasi semi over flow. Sedangkan untuk skimmer boxnya dipasang untuk kolam renang yang memiliki sistem skimmer box.

Maindrain dan Frame & gate

Peralatan keempat yang harus ada di kolam renang bernama maindrain dan frame & gate. Peralatan yang satu ini mempunyai fungsi untuk lubang drain di bagian bawah lantai kolam renang. Lubang ini bergunsi sebagai lubang saluran air, juga berfungsi untuk lubang sirkulasi air menuju ke mesin instalasi kolam renang untuk menuju proses filter. Apakah anda sudah pernah melihat secara langsung maindrain dan frame & gate?

 

Harga Filter Kolam Renang

Kami sebagai kontraktor kolam renang yang jual peralatan kolam renang harga murah juga akan menyampaikan mengenai harga filter kolam renang. Namun sebelum menyampaikan itu, selain perlu mengenal peralatan untuk kolam renang anda juga harus tahu apa saja aksesoris yang bisa melengkapi kolam renang anda. Berikut adalah beberapa aksesoris yang bisa melengkapi kolam renang anda:

Tangga khusus kolam renang

Tentu saja selain mempercantik, aksesoris yang satu ini juga berfungsi di kolam renang anda sebagai tangga sehingga orang bisa masuk ke dalam kolam renang. Tangga kolam renang ini digunakan untuk naik dan turun tangga. Sksesoris ini tidak wajib dipasang dan juga bisa diganti menggunakan tangga beton untuk kolam renang.

Lampu kolam renang

Aksesoris kedua yang bisa anda pasang di kolam renang anda adalah lampu kolam renang. Lampu kolam renang ini sangat berfungsi dan berguna pada malam hari. Gunanya adalah untuk penerangan, sehingga bisa melihat dengan jelas ketika berenang di malam hari. Selain itu juga berguna untuk fungsi estetika karena saat malam hari kolam renang anda akan terlihat lebih indah. Lampu kolam renang ini ada yang lampu sorotnya berwarna kuning dan ada juga yang berwarna putih. Itu tadi beberapa jenis aksesoris yang bisa ditambahkan di kolam renang anda. Jika anda ingin bertanya mengenai aksesoris kolam renang maka anda bisa menghubungi kontak yang nanti akan kami bagikan di akhir artikel.

 

Harga Vacuum Cleaner Kolam Renang

Sebelum membahas mengenai harga vacuum cleaner kolam renang, kami akan memberikan informasi mengenai jenis alat vacuum cleaner khusus kolam renang. Sehingga anda tahu apa saja bagian dari vacuum cleaner khusus kolam renang. Tak usah menunggu lama, berikut ini adalah beberapa alat vacuum cleanernya:

Telescopic handle

Bagian yang pertama ini adalah telescopic handle yang berguna sebagai tongkat pegangan yang nantinya akan terhubung dengan vacuum head dan juga vacuum hose. Apakah anda pernah melihat wujud dari telescopic handle? Ia memiliki bentuk yang panjang layaknya tongkat.

Vacuum head

Bagian kedua dari vacuum kolam adalah vacuum head, vacuum head ini berguna untuk mengambil sedot kotoran debu dari lantai dasar kolam renang. Yang harus anda ketahui bahwa vacuum head ini memiliki berbagai jenis desain dan model. Ada yang punya 4 roda, ada juga yang punya 8 roda.

Vacuum hose

Yang ketiga adalah vacuum hose, vacum hoose merupakan selang dari vacuum cleaner yang punya bentuk spiral dan akan terkoneksi dengan bagian vacuum head dan juga vacuum fitting yang ada di bagian kilam renang yang mana berguna untuk penghubung hisapan vacuum head ke vacuum fitting.

Pool brush

Bagian yang selanjutnya ini juga tidak kalah pentingnya karena juga sangat bermanfaat dan berguna untuk membersihkan kolam renang. Alat itu adalah pool brush, pool brush ini digunakan untuk menyikat dinding maupun lantai kolam renang yang mana digunakan setelah selesai dilakukan vacuum kilam renang. Gunanya adalah mengosek lumut di lantai dasar kolam renang sehingga kolam renang tidak licin dan untuk menghilangkan flag kotoran yang ada di dasar lantai kolam renang.

Leaf Skimmer

Jika kolam renang anda berada di luar ruangan, terutama berada di dekat pohon maka salah satu peralatan untuk membersihkan kolam renang yang harus anda miliki adalah leaf skimmer. Leaf skimmer ini berguna untuk mengangkat kotoran seperti daun besaar atau mungkin sampah yang mengambang di atas kolam renang anda. Untuk leaf skimmer sendiri terdapat dua jenis ya, ada yang leaf skimmer berbentuk kantong dan ada juga leaf skimmer yang bentuknya flat. Besarnya pun juga bervarian, sebaiknya sesuaikan dengan kebutuhan anda.

Test kit

Jika memiliki kolam renang maka kita juga perlu untuk mengadakan test untuk kolam renang. Alat yang digunakan untuk melakukan test kolam renang ini digunakan untuk mengukur kadar Chlorine dan juga PH kolam renang. Nama alat ini adalah test kit dan digunakan ketika kita hendak mengontrol penggunaan obat khusus untuk kolam. Sebaiknya anda segera membeli test kit apabila belum memilikinya, test kit ini sangat berguna dan penting untuk kolam renang anda sehingga anda bisa mengetahui kondisi air di kolam renang anda.

 

Harga Pompa Sirkulasi Kolam Renang

Ternyata banyak juga peralatan khusus untuk kolam renang yang harus kita ketahui sebelum kita membangun kolam renang. Jika anda merasa penasaran dengan harga dari peralatan atau aksesoris untuk kolam renang, atau mungkin anda ingin lebih tahu mengenai harga pompa sirkulasi kolam renang maka anda bisa langsung menghubungi kontak yang nanti kami bagikan di akhir artikel. Anda bisa bertanya mengenai harga dari peralatan wajib hingga aksesoris untuk kolam renang anda pada kami. Selain itu kami juga menerima konsultasi mengenai desain kolam renang secara gratis. Sehingga bagi anda yang ingin mendirikan kolam renang namun masih ragu maka anda bisa konsultasi dengan kami dulu, kami siap untuk membantu dan memberikan pelayanan terbaik untuk anda.

Kami merupakan salah satu kontraktor kolam renang di Indonesia yang jual peralatan kolam renang harga murah. Kami telah berpengalaman selama bertahun-tahun dalam melayani pembuatan dan juga renovasi untuk kolam renang. Kami memiliki banyak sekali portofolio untuk kolam renang yang bisa membantu anda untuk memudahkan mencari inspirasi kolam renang. Jika anda membutuhkan konsultasi secara gratis terkait kolam renang maka anda bisa langsung menghubungi Raga Pool di nomor 081230586662. Kami siap membantu dan melayani segala kebutuhan anda terkait kolam renang. Semoga artikel yang kami berikan saat ini bisa berguna dan juga bermanfaat bagi anda yang sedang membutuhkan kontraktor kolam renang.

Sedang mencari toko peralatan dan perlengkapan kolam renang?
Silahkan Hubungi Kami, Raga Pool siap membantu anda

Hubungi Kami

 

Lihat Alamat Jasa Pembuat Kolam Renang Raga Pool pada Google Maps:

 

Baca juga: Jasa Desain Kolam Renang Minimalis Biaya Murah dan Jasa Perawatan Kolam Renang Jakarta Terpercaya Harga Murah